Kelinci Anggora |
Suka dengan kucing anggora? Bulu lembutnya yang panjang dan tebal membuat Anda jatuh hati? Jika iya, maka boleh jadi Anda akan menyukai kelinci anggora. Varian yang satu ini juga memiliki bulu panjang, lembut dan lebat layaknya kucing anggora. Bulu tersebut tumbuh di seluruh bagian tubuh si kelinci. Bahkan pada beberapa jenis, bulu bahkan tumbuh memenuhi muka dan menutupi mata. Kelinci Anggora, sama seperti namanya, berasal dari Kota Ankara (dulu dikenal dengan nama Angora), Turki. Pada pertengahan abad ke-18, kelinci anggora sangat populer sebagai binatang peliharaan keluarga kerajaan Prancis. Dan pada akhir abad ke-18, kelinci jinak ini menyebar ke beberapa bagian Eropa lainnya. Di Amerika Serikat sendiri, kelinci anggora baru dikenal pada awal mula abad ke-20. Mereka diternakkan secara luas untuk diambil bulnya sebagai bahan baku industri. Saat ini kelinci anggora telah tersebar ke seluruh penjuru dunia , termasuk Indonesia. Jenis kelinci anggora cukup variatif. Adapun jenis yang diakui oleh ARBA atau Asosiasi Peternak Kelinci Amerika adalah English Angora Rabbit, French Angora Rabbit, Satin Angora Rabbit dan Giant Angora Rabbit.
Read more »